Minggu, 16 Desember 2012

Proyek di Pamulang Tangerang Banten

Hampir setahun sudah ikut terlibat mengerjakan proyek ini. Projek perumahan yg terdiri dari 7 unit tipe 45 & 11 unit tipe 36 yang berada di kawasan Pamulang.
Project ini berjalan bersama rekan2 dari bandung, hanya saya yg berdomisili di tangerang. 



Sebenarnya tidak ada yg spesial dalam pembangunan rumah ini, namun sangat menguntungkan jika bisa dikelola dengan baik saat masa pembangunan. Dan pengelolaan yg baik pada pembangunan pasti tak lepas dari jadwal yg disiplin.

ngomong2 gimana sih caranya agar jadwal rumah & perumahan benar2 terkendali, sehingga kontraktor bisa tidur dengan tenang saat pembangunan & memiliki rencana cash flow yg baik?

Saat gambar sudah diterima oleh klien, pihak kontraktor pasti menyerahkan anggaran biaya lengkap dengan deskripsi pekerjaan. Kemudian dari hasil anggaran biaya bisa dibuat persentase bobot pekerjaannya. berikut contoh persentase pekerjaannya:

 
Contoh Deskripsi Pekerjaan & Bobot Prestasi Pekerjaan

Setelah bobot prestasi pekerjaan dari masing masing deskripsi pekerjaan, langkah selanjutnya adalah menyiapkan perencanaan progress. hal ini dilakukan agar kontraktor mengetahui berapa besar progress yg dikerjakan, target progress hingga pengaturan cash flow disaat prestasi telah tercapai & termin jatuh tempo.

Contoh Progress Proyek Perumahan

Nah Schedule diatas adalah acuan kerja kontraktor dalam mengatur pekerjaan. di gambar atas terlihat progress pada tanggal 29 Nov 2012 sedang berada pada angka 86,73%. agar mengejar target pekerjaan selesai di akhir Desember, kontraktor mengatur pekerjaan mana saja yg bisa diselesaikan dalam waktu tersisa. 
Setelah rencana pakerjaan telah selesai, dibagan bagian bawah bisa terlihat target tercapainya progress & akumulasi seluruh pekerjaan hingga akhir desember. Dari bagan ini pula Kontraktor bisa menentukan kapan menagihkan termin pekerjaan.



Rabu, 17 Oktober 2012

Interior Rumah Tinggal di daerah Kebun Jeruk Jakarta

hmm... setelah sekian lama akhirnya ada kesempatan (lebih tepatnya mood siih :-D) buat posting lagi. 

well, kali ini hanya ingin share saja proyek interior yg sdh saya rampungkan...well lets get to the point 

Rumah tinggal ini letaknya di daerah Kebun Jeruk Jakarta Barat, kalau melihat keadaan lokasi semula sebenarnya progress rumah ini sdh 80%, sehingga memiliki tantangan tersendiri.






Tantangan-tantangan tersebut diantaranya :
  1. Saat produksi tidak boleh di lokasi rumah tinggal
  2. Saat pemasangan harus extra hati2 karena jika ada material rumah yg terbentur atau tergores menjadi tanggung jawab pihak kita ( Interior )
  3. Posisi kelistrikan tidak sejalan dengan layout interior, sehingga harus ada penyesuaian, hal ini berarti membobok tembok & memindahkan titik listrik yg semula sudah terpasang.
  4. Dalam mengekspresikan desain terikat dalam konsep rumah yg sdh jadi, sehingga sangat meminimalisir permainan warna pada tembok & plafond yg sdh di cat putih.
akhirnya setelah mempertimbangkan semua (sebenarnya males nulis panjang2 aspek itu maka konsep yg saya ambil (seperti yg sudah2) adalah konsep natural minimalis. 
Sedangkan ruangan yg saya olah adalah :

Ruang Keluarga 


Kabinet TV & lemari 

Lemari divider antara ruang tamu & ruang keluarga

Ruang Makan
Lemari ruang makan 

Kamar tidur Utama 

Head board, Divan & Meja Nakas 

Walk in Closet

Walk in Closet & Meja rias 

 Ruang TV anak di lantai atas 



Tv kabinet & rak buku 

Ruang Tidur Anak
Wardrobe anak lantai atas 

Wardrobe anak lantai bawah

Meja belajar & kabinet buku anak 


Selasa, 08 November 2011

Buku Baru


Buku yang membahas tentang beberapa alternatif  dan tampak sesuai dengan luasan bangunan, lengkap dengan anggaran biaya exterior.
Buku yg dirangkum oleh Team Arsitek lulusan Institut Teknologi Nasional Bandung wajib di miliki untuk koleksi & inspirasi anda.